Breaking News

Blogger Template

Selasa, 03 Februari 2015

SIFAT ORANG ACEH





Ureung Aceh meunyoe hate’ hana teupe’h
Aneuk Kre’h jeuet taraba
Meunyeu hate’ ka taupe’h
Bu leube’h han dipeutaba

# Ureung Aceh meunyoe hate’ hana teupe’h (Orang Aceh bila hati tidak tersinggung)
Maksudnya sebagai peringatan, bahwa orang Aceh bersifat baik, tidak mau menyinggung orang lain. Orang Aceh ingin berbaik-baik di dalam kehidupan masyarakat secara bersama.

# Aneuk Kre’h jeuet taraba (Alat vitalnya boleh diraba atau dipegang)
Maksudnya adalah bahawa orang Aceh dalam bergaul sangat sederhana dan tidak tertutup. Apabila hati atau perasaannya tidak tersinggung, maka sampai alat vitalnyapun dapat dipegang atau dirama dia tidak akan marah.

# Meunyeu hate’ ka taupe’h (apabila hati atau perasaan sudah tersinggung/luka)
Bahwa orang Aceh apabila hatinya tersinggung atau perasaan luka akibat oleh hal tertentu maka akan ada akibatnya. Oleh karena itu jangan sekali-kali singgung atau lukai hati masyarakat Aceh. Karena itu sangat sensitif bagi Bangsa Aceh.

# Bu leube’h han di peutaba (Nasi lebih tidak ditawarkan)
Orang Aceh itu apabila hati dan perasaanya disinggung dan dilukai, nasi yang sisapun tidak akan ditawarkan pada orang yang melukai hatinya itu.

            Jadi sifatnya orang Aceh sangat mudah dan terbuka dalam pergaulan sehari-hari dengan siapa saja, asal jangan dilukai hatinya dan jangan singgung perasaannya, jangan mempermalukan mereka.
Sumber : Umar. Muhammad, Darah dan Jiwa Aceh, CV. Boebon Jaya, Banda Aceh, 2008.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Designed By